Faktor Lolos SNMPTN
Informasi
admin informasi  

Faktor Penting Lolos SNMPTN 2022

Siapa sih yang tak ingin masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tanpa tes? Hampir semua siswa SMA/SMK/MA di Indonesia tentu mendambakannya. Salah satu jalur yang dapat ditempuh tanpa tes adalah melalui Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Tenang aja disini kita akan kasih tau faktor penting lolos SNMPTN 2022!

Faktor penting lolos SNMPTN dibagi 3 yaitu:

Faktor Siswa

  • Nilai Rapor

Seorang siswa yang terpilih untuk masuk PTN melalui jalur SNMPTN tentu harus memiliki nilai rapor yang bagus. Nilai rapor yang dilihat ialah dari semester 1 hingga 5 untuk sekolah dengan masa belajar 3 tahun atau semester 1 hingga 7 untuk masa belajar 4 tahun. Kalau kamu siswa yang selalu dapat ranking lima besar, kamu bisa mengajukan ke sekolah untuk mengikuti jalur ini.

  • Nilai Mata Pelajaran Mayor

Tidak semua nilai mata pelajaran dalam rapor dipertimbangkan dalam SNMPTN. Nilai mata pelajaran yang dipertimbangkan sesuai dengan jurusan yang dipilih siswa. Jika seorang siswa ada di jurusan IPA maka nilai mata pelajaran yang diperingkatkan adalah Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Kimia, Fisika, dan Biologi. Jika di jurusan IPS, maka mata pelajaran yang diperingkatkan adalah Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Sosiologi, Ekonomi, dan Geografi.

Apabila di jurusan Bahasa, mata pelajaran yang diperingkatkan adalah Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Sasatra Indonesia, dan salah satu Bahasa Asing. Dan jika di SMK, nilai mata pelajaran yang diperingkatkan adalah Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Kompetensi Keahlian (Teori Kejuruan dan Praktik Kejuruan).

  • Kekonsistenan Nilai

Secara umum, nilai rapor yang konsisten dengan nilai yang meningkat meski perlahan akan menjadi pertimbangan dalam SNMPTN. Kekonsistenan nilai menunjukkan kestabilan dalam mempertahankan prestasi di sekolah. Selain itu, nilai rapor yang konsisten juga menunjukkan karakter siswa yang stabil. Dengan demikian, harapannya ketika lolos SNMPTN dan berkuliah siswa dapat mempertanggungjawabkan kuliahnya dan terus konsisten dalam prestasi.

  • Prestasi di Luar Sekolah

Jika seorang siswa memiliki prestasi di luar sekolah, maka prestasi tersebut dapat menjadi bahan pertimbangan tersendiri. Tentunya prestasi tersebut harus linier dengan program studi yang menjadi tujuan perkuliahan bagi siswa.

Faktor Sekolah

  • Alumni Sekolah

Prestasi alumni sekolah yang berkuliah di program studi PTN tertentu juga turut menentukan kelulusan SNMPTN dengan pilihan program studi tersebut. Jika alumni sekolahmu memiliki prestasi yang bagus di program studi PTN yang kamu tuju maka peluangmu untuk lolos SNMPTN pada program studi PTN tersebut tinggi. Sebaliknya, jika alumni sekolahmu memiliki prestasi yang buruk saat berkuliah di program studi yang kamu tuju, peluangmu untuk lolos SNMPTN di kampus tersebut menjadi rendah.

  •  Akreditasi Sekolah

Nilai akreditasi yang dicapai oleh sekolah sangat menentukan besaran kuota siswa yang dapat mendaftar melalui jalur SNMPTN. Sekolah yang memiliki akreditasi A dapat mendaftarkan 40% siswa terbaiknya, akreditasi B sebanyak 25% siswa terbaik, sedangkan akreditasi C dan belum terakreditasi pun dapat mendaftarkan 5% siswa terbaiknya.

Faktor Lainnya

  • Faktor Kebijakan PTN

Terkait faktor kebijakan PTN, tidak ada kriteria yang pasti untuk menentukan faktor ini. Sebab, setiap PTN punya kebijakan penerimaan calon mahasiswa baru yang berbeda-beda. Secara umum, kebijakan PTN ini bisa berupa penilaian indeks sekolah SNMPTN, daya tampung, passing grade, prestasi alumni sekolah kamu di PTN terkait, rekam jejak siswa, dan sebagainya.

Faktor yang ketiga ini memang di luar kendali kamu, Pahamifren. Namun, kamu bisa mengambil gambaran dari kriteria umum di atas. Apabila sekolah kamu memiliki rekam jejak prestasi yang unggul dan banyak alumni di PTN yang kamu tuju menjadi mahasiswa berprestasi, ada kemungkinan peluang diterima PTN lewat jalur SNMPTN semakin besar.

Ingin Menambah PRESTASI??? Yuk Ikutan AJANG JUARA CUP #3

LINK PENDAFTARAN AJANG JUARA CUP #3

Leave A Comment