Tips Lolos Beasiswa!
Tips Lolos Beasiswa? Kalian disini banyak banget dong yang pingin dapat beasiswa ? Mau tipsnya ? Yuk disimak!
Menurut KBBI, beasiswa adalah tunjangan yang diberikan kepada pelajar atau mahasiswa sebagai bantuan biaya belajar. Dari pengertian beasiswa di atas, sudah jelas bahwasannya beasiswa merupakan bantuan biaya sehingga seorang pelajar bisa mengikuti kegiatan belajar dengan biaya yang lebih ringan. Karena bersifat bantuan, besaran beasiswa yang diberikan ke penerima berbeda-beda, dapat berupa beasiswa penuh (full scholarship), beasiswa sebagian (partial scholarship) atau bantuan fasilitas tertentu saja yang menunjang pembelajaran.
- Riset dan Rajin Mencari Informasi Mengenai Beasiswa
Kamu tidak akan bisa mendapatkan beasiswa jika hanya mengandalkan informasi dari satu sumber saja. Jadikan dirimu selalu gigih mencari informasi dari segala sumber, mulai dari grup Whatsapp, media sosial, Internet, hingga pusat-pusat budaya. Jika kamu ingin mendapatkan beasiswa, kamu harus rajin mencari semua jenis beasiswa yang sedang dibuka. Daftarkan dirimu dan jangan hanya mengandalkan satu lowongan beasiswa saja.
- Pahami Jenis Beasiswa yang Diincar
Beasiswa itu ada banyak macamnya! Ada beasiswa pemerintah seperti Bidikmisi atau KIP-Kuliah, ada pula private scholarship seperti beasiswa Sampoerna. Kampus swasta pun biasanya selalu menawarkan beasiswa bagi mahasiswa baru. Nah, manakah beasiswa yang Sobat inginkan? Kenapa kita perlu mencermati jenis beasiswa? Karena cara mendapatkan beasiswa berbeda untuk setiap jenisnya, Sobat. Misalnya, cara dapat beasiswa akademik adalah dengan menjaga IPK-mu di atas persyaratan minimal.
- Menyiapkan Seluruh Berkas Persyaratan
Pendaftaran beasiswa memberikan syarat berkas yang lengkap, mulai dari ijazah hingga curriculum vitae. Pastikan kamu sudah menyimpan semua dokumen dengan baik di satu tempat, sehingga kamu bisa mengambilnya saat dibutuhkan. Pendaftaran beasiswa biasanya juga mewajibkan kamu untuk mengunggah banyak berkas dalam bentuk PDF. Jangan malas untuk memindai berkas-berkas fisik itu dan buatlah softcopy berkas yang rapi.
- Terus Belajar dan Asah kemampuan
Para peraih beasiswa adalah mereka yang selalu haus ilmu. Untuk bisa menjadi seperti mereka, kamu tidak boleh malas belajar. Kamu harus selalu meningkatkan kemampuan diri dan mempelajari banyak hal yang bermanfaat, terutama bahasa dan pengetahuan umum. Kemampuan bahasa Inggris sangat penting untuk bisa mendapatkan beasiswa. Bahkan, hampir semua beasiswa kampus di dalam negeri memberikan syarat TOEFL minimal 500. Persaingan kiwari semakin ketat, dan jika kamu tidak segera memoles diri, maka kamu akan tertinggal jauh di belakang. Jangan ragu untuk mempelajari bahasa asing dan mengambil sertifikasi atas hal itu. Sertifikasi itu akan sangat berguna dalam mencari beasiswa.
- Catat Hal Penting!
Proses seleksi beasiswa biasanya dibagi dalam beberapa tahap. Ada banyak orang yang gagal bukan karena mereka tidak mampu, tetapi karena mereka tidak teliti membaca jadwal. Selalu catat jadwal seleksi beasiswa yang ingin kamu raih dan perhatikan seperti apa proses seleksinya. Beberapa jenis beasiswa juga mewajibkanmu untuk melakukan daftar ulang secara langsung, jadi, pastikan kamu sudah tahu di mana kamu harus mendaftarkan ulang dirimu dan apa saja yang harus dipersiapkan. Selain itu, carilah kisi-kisi mengenai apa saja yang akan membantumu untuk lulus dalam seleksi beasiswa. Carilah blog yang ditulis oleh para alumni awardee beasiswa, kalau perlu tanyakanlah kepada teman-temanmu yang sudah pernah mendapatkan beasiswa. Pengalaman mereka akan sangat berharga untuk membantumu mempersiapkan diri.